get app
inews
Aa Text
Read Next : 10 Rumah di Salatiga Rusak Diterjang Puting Beliung, Sebagian Besar Bagian Atap

Jelang Nataru, Jumlah Penumpang di Terminal Tingkir Salatiga Naik 10 Persen

Selasa, 21 Desember 2021 - 15:48:00 WIB
Jelang Nataru, Jumlah Penumpang di Terminal Tingkir Salatiga Naik 10 Persen
Suasana Terminal Bus Tingkir Salatiga, Selasa (21/12/2021). Foto: Sindonews/Angga Rosa.

SALATIGA, iNews.id – Jumlah keberangkatan dan kedatangan penumpang di Terminal Tingkir Salatiga meningkat jelang libur Natal dan Tahun Baru 2022 (Nataru). Kenaikan jumlah penumpang mulai terasa sejak akhir pekan lalu. 

Kepala Terminal Bus Tingkir Salatiga, Tubagus Kresno mengatakan, dalam tiga hari belakangan jumlah penumpang meningkat. Namun diakui peningkatan belum signifikan.

"Menjelang libur Nataru, jumlah penumpang meningkat sekitar 10 persen,” kata Tubagus Kresno, Selasa (21/12/2021).

Seiring dengan bertambahnya jumlah penumpang, pihaknya meningkatkan pengawasan guna memberikan kenyamanan. Sekaligus menjaga ketertiban serta mengantisipasi penyebaran Covid-19 di lingkungan terminal.

Untuk mendukung peningkatkan pengawasan, Terminal Bus Tingkir membuka posko pelayanan. Posko juga berfungsi untuk pengawasan kedatangan dan keberangkatan penumpang. 

Editor: Ary Wahyu Wibowo

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut