get app
inews
Aa Text
Read Next : Dramatis, Evakuasi Kakek Pencari Enceng Gondok Terjebak Semalaman di Rawa Pening

Kodam IV/Diponegoro Gandeng BBWS Pemali Juana Genjot Revitalisasi Rawa Pening

Jumat, 16 Juli 2021 - 06:47:00 WIB
Kodam IV/Diponegoro Gandeng BBWS Pemali Juana Genjot Revitalisasi Rawa Pening
Pembersihan gulma air guna percepatan revitalisasi Danau Rawa Pening. (foto: Dok Pendam IV/Diponegoro)

"Skedul pekerjaan sesuai PKS telah dirancang sedemikian rupa sehingga mengcover semua solusi dari permasalahan yang ada. Mulai dari pekerjaan persiapan yang melibatkan seluruh stakeholder terkait, pemasangan patok batas sempadan dan badan air, pengambilan gulma air, KJA dan branjang hingga pekerjaan administrasi semua telah dirancang jadwal pelaksanaaannya oleh Kodam IV/Diponegorono dengan BBWS Pemali Juana hingga akhir Desember 2021" katanya.

Untuk mencapai target itu, sebanyak 20 personel Yonzipur yang dibantu masyarakat sekitar beberapa waktu lalu diterjunkan untuk proses pembersihannya. Terlihat juga  beberapa alat berat seperti Exca Ponton Cat 320 sebanyak 3 unit, Exca Ponton sebanyak  8 unit, Exca Longarm sebanyak 1 unit dan Stoom/Perahu sebanyak 4 unit turut digunakan saat pelaksanaannya.

"Saat ini proses pengerjaan telah mencapai 7,20 hektare. Revitalisasi ini juga dapat menyelamatkan beberapa ekosistem yang ada di danau guna menjaga kelestariannya agar ke depannya dapat menjadi ikon Jawa Tengah yang mampu menarik wisatawan domestik maupun mancanegara," ujarnya.

Sebagai informasi, Danau  Rawa Pening membentang di empat kecamatan yakni Kecamatan Ambarawa, Tuntang, Banyubiru dan Bawen memiliki total luas badan air danau sekitar 2387 hektare, volume tampungan danau 48,15 juta m³ dan kedalaman antara 0,35 hingga 10 m. 

Dari luas tersebut eceng gondok yang terdapat pada badan air tercatat 507,63 hektare. Ini mengakibatkan sedimentasi sekitar 55 mm per tahun sehingga sangat berpengaruh terhadap pemanfaatan untuk irigasi, air baku, pembangkit listrik dan juga pengendali banjir.

Editor: Ahmad Antoni

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut