get app
inews
Aa Text
Read Next : Jambret Apes di Lubuk Linggau, Ditangkap Warga Setelah Tabrak Mobil Saat Kabur

Membanggakan, 2 Pelajar MAN 1 Kudus Raih Medali Emas di Kompetisi ISPO 2021

Selasa, 23 Februari 2021 - 09:59:00 WIB
Membanggakan, 2 Pelajar MAN 1 Kudus Raih Medali Emas di Kompetisi ISPO 2021
Dua pelajar MAN 1 Kudus sukses meraih medali emas dalam ajang kompetisi karya ilmiah Indonesian Science Project Olympiad (ISPO) 2021. (Antara)

KUDUS, iNews.id – Prestasi membanggakan diraih Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 1 Kabupaten Kudus, Jawa Tengah. Dua pelajar MAN 1 Kudus sukses meraih medali emas dalam ajang kompetisi karya ilmiah Indonesian Science Project Olympiad (ISPO) 2021 yang diikuti dari berbagai sekolah di Indonesia.

"Kedua siswa berprestasi tersebut, yakni Fidia Aulia Nafis dan Nadya Insyafana Rahma dengan menampilkan riset biologi berjudul Ambon (Antimicrobial Agents By Ozone and Silver Nanoparticles) yang berlangsung secara virtual pada 20-21 Februari 2021," kata Kepala MAN 1 Kudus Suhamto di Kudus, Senin (22/2/2021).

Menurut dia, riset berjudul Ambon tersebut meneliti tentang efektivitas antimikroba antara ozonisasi dan nanosilver terhadap peningkatan kualitas budi daya larva ikan bandeng. Dengan tujuan untuk meningkatkan produktivitas budi daya ikan bandeng melalui pengamatan media pemeliharaan.

Nurul Khotimah, guru pembimbing kedua siswa berprestasi tersebut menambahkan dalam penelitiannya itu, kedua siswa bekerja sama dengan Balai Besar Perikanan Budidaya Air Payau (BBPBAP) Jepara karena menjadi tempat pembenihan ikan bandeng.

Editor: Ahmad Antoni

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut