Membanggakan, 2 Pelajar MAN 1 Kudus Raih Medali Emas di Kompetisi ISPO 2021
Di ISPO 2021, MAN 1 Kudus mengirimkan tiga tim dari kelas unggulan program riset dan innovasinya. Tim ketiga, yakni Rima Distriani dan Dhea Puspitasari dengan pembimbing Yazida Rizkayanti di bidang lingkungan yang berjudul "aumosy tech" automatic mosquito spraytechnology dengan bioinsektisida rumput pletekan dan kulit jeruk manis terhadap aedes aegypti berbasis internet of thing (IoT).
Penelitian tersebut bertujuan membantu mengurangi dampak negatif dari insektisida kimia dalam memberantas nyamuk aedes aegypti dengan menggunakan rumput pletekan dan kulit jeruk manis berbasis IoT.
Nurul Khotimah menambahkan tahun ini MAN 1 Kudus tidak hanya mengirim satu tim di ajang riset internasional, melainkan ada dua tim. Selain Fidia dan Nadya sebagai peraih medali emas ISPO 2021 yang akan mewakili Indonesia dalam ajang riset internasional Monstratec di Brazil, juara ISPO 2020 bidang inovasi dari MAN 1 Kudus kembali direkomendasikan ke Genius Olympiad di New York, Amerika.
Sebelumnya, tim MAN 1 Kudus pemenang ISPO 2020 tertunda untuk mengikuti olimpiade riset internasional karena pandemi COVID-19. Tim tersebut meneliti tentang Beras Analog dari Biji Lamun (Enhalus Acoroides), latoh (Caulerpa sp) dan mocaf kaya antioksidan sebagai sumber makanan pokok sehat masa kini.
Editor: Ahmad Antoni