get app
inews
Aa Text
Read Next : Jalur Pantura Pati-Juwana Lumpuh Imbas Banjir, Kendaraan Mengular 5 Km

Pati Dikepung Banjir 1,5 Meter selama 6 Hari, Warga Bertahan di Rumah

Jumat, 16 Januari 2026 - 20:05:00 WIB
Pati Dikepung Banjir 1,5 Meter selama 6 Hari, Warga Bertahan di Rumah
Warga Pati mengevakuasi jenazah dengan perahu akibat wilayahnya dikepung banjir. (Foto: iNews)

PATI, iNews.idBanjir besar yang merendam Kabupaten Pati, Jawa Tengah, belum juga menunjukkan tanda-tanda akan surut. Di Dukuh Ngantru, Desa Mustokoharjo, warga sudah terisolasi selama enam hari dengan ketinggian air mencapai 1,5 meter, Jumat (16/1/2026).

Meski kondisi air cukup tinggi, mayoritas warga setempat masih enggan mengungsi dan memilih bertahan di lantai dua rumah mereka atau membuat panggung darurat.

Keputusan warga untuk tetap tinggal di tengah kepungan air didasari oleh kekhawatiran akan keamanan harta benda dan nasib hewan ternak mereka. Sapi dan kambing milik warga menjadi aset berharga yang sulit dievakuasi ke tempat pengungsian yang terbatas.

"Kami sudah terendam selama enam hari. Sebagian warga ada yang memilih menyewa kos-kosan atau mengungsi ke rumah saudara, tapi banyak juga yang tetap bertahan di sini untuk jaga ternak dan barang-barang di rumah," ujar Edi Sunaryo, salah seorang warga Dukuh Ngantru.

Dukuh Ngantru dikenal sebagai wilayah yang paling terdampak dan paling lambat surut jika banjir melanda. Hal ini disebabkan letak geografisnya yang sangat dekat dengan aliran Sungai Silugonggo.

Kondisi drainase dan luapan sungai yang ekstrem membuat genangan air di wilayah ini seringkali bertahan hingga berbulan-bulan sebelum benar-benar kering. Kondisi ini membuat aktivitas ekonomi warga lumpuh total dan hanya mengandalkan bantuan yang datang.

Editor: Kastolani Marzuki

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut