get app
inews
Aa Text
Read Next : Usai Reses, DPR Akan Minta Klarifikasi Komisioner KPU Alasan Sewa Private Jet

Pengamanan Pemilu 2024, Polres Sukoharjo Gelar Apel Kesiapan Sarana dan Prasarana

Rabu, 15 Februari 2023 - 16:26:00 WIB
Pengamanan Pemilu 2024, Polres Sukoharjo Gelar Apel Kesiapan Sarana dan Prasarana
Personel Polres Sukoharjo mengikuti pelatihan pengendalian massa saat apel gelar sarana dan prasarana dalam rangka persiapan pelaksanaan pengamanan Pemilu 2024. Foto: Ist.

SUKOHARJO, iNews.id - Polres Sukoharjo melakukan apel gelar sarana dan prasarana dalam rangka persiapan pelaksanaan pengamanan Pemilihan Umum (Pemilu) 2024. Apel digelar di halaman mapolres setempat, Rabu (15/2/2023). 

Kapolres Sukoharjo AKBP Wahyu Nugroho Setyawan mengatakan, apel gelar sarana dan prasarana bertujuan untuk mengecek kembali kesiapan sarana dan prasarana sebelum diterjunkan untuk melaksanakan pengamanan Pemilu 2024

"Dengan harapan sarana dan prasarana yang digunakan untuk pengamanan Pemilu 2024 nantinya dalam keadaan siap digunakan,” kata Wahyu Nugroho Setyawan. 

Dikatakannya, tahapan Pemilu 2024 sudah mulai berjalan pada tahun 2023, seperti pendaftaran pencalonan anggota DPR, DPRD Provinsi dan DPRD Kabupaten yang dimulai pada 24 April 2023.

Setelah itu, dilanjutkan pendaftaran Calon Presiden dan Wakil Presiden pada 19 Oktober 2023, tahap kampanye tanggal 28 Nopember 2023 hingga 10 Februari 2024, masa tenang pada 11 hingga 13 Februari 2024, dan tahap pemungutan suara pada tanggal 14 Februari 2024.

Editor: Ary Wahyu Wibowo

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut