Peringatan HUT RI, Ribuan Siswa di Temanggung Cuci Bendera Merah Putih
Kamis, 04 Agustus 2022 - 15:58:00 WIB
“Baru pertama kali ini mencuci bendera merah putih, senang bisa ikut ambil bagian,” kata siswi SMP Negeri 1 Parakan, Yanda Kinanti.
Kegiatan yang diinisiasi SMK Bhumiphala Parakan tidak hanya digelar di Taman Bambu Runcing. Namun juga dilakukan di lingkungan sekolah dan jalan desa sekitar sekolah.
Kepala Sekolah SMK Bhumiphala, Bambang Purwanto mengatakan, kegiatan cuci bendera merah putih massal dalam rangka HUT Kemerdekaan RI ke-77. Selain melibatkan 3.432 siswa, warga sekitar juga ikut ambil bagian.
“Tujuannya untuk membentuk pelajar Pancasila yang mempunyai rasa nasionalisme tinggi kepada Bangsa Indonesia,” kata Bambang Purwanto.
Editor: Ary Wahyu Wibowo