BOYOLALI, iNews.id – Tempat pengisian tabung gas oksigen di Kabupaten Boyolali menerapkan sistem buka tutup karena kewalahan melayani permintaan. Bahkan stok sempat kosong dan masih menunggu kiriman datang.
Salah satu tempat pengisian tabung gas oksigen Samator yang berada di Jalan Solo-Semarang, tepatnya di Kecamatan Teras, Boyolali memilih sistem buka tutup. Permintaan tak hanya datang dari rumah sakit, namun juga banyak warga yang datang langsung.
Menyiasati agar warga tidak kecewa, tempat pengisian memilih tutup sementara saat stok gas habis. Selanjutnya akan dibuka kembali saat kiriman oksigen dari pusat datang.
“Peningkatan permintaan gas oksigen telah terjadi sejak sebulan terakhir, kenaikan permintaan mencapai 500 persen,” kata sales eksekutif pengisian gas oksigen Samator, Muhammad Aziz, Selasa (13/7/2021).
Kenaikan permintaan di antaranya karena banyak rumah sakit yang menambah jumlah ruang isolasi untuk pasien Covid-19. Sementara, permintaan paling banyak adalah gas oksigen untuk tabung kecil.
Editor : Ary Wahyu Wibowo
Follow Berita iNewsJateng di Google News