Polemik Penutupan Akses Jalan, Pemilik Tanah Diminta Hentikan Pembangunan Rumah
PEMALANG, iNews.id - Bupati Pemalang Mukti Agung Wibowo meminta pemilik tanah menghentikan pembangunan rumah yang menutup akses rumah warga. Bupati juga akan meninjau ulang IMB serta akan membantu warga untuk biaya ganti rugi .
Seperti diketahui, ada empat keluarga atau sekitar 16 jiwa, warga Desa Widodaren, Kecamatan Petarukan Pemalang yang terisolir masih belum bisa aktivitas normal.
Saat ini sudah ada sedikit jalan untuk akses kerumahnya, selebar sekitar 40 sentimeter sehingga harus miring jika melintas. Sedangkan akses lain melalui jalan di bagian belakang atau samping rumah juga sulit dilakukan karena ada lahan pekarangan milik orang lain.
Terlihat beberapa pekerja sedang melanjutkan pembangunan rumah yang menutup akses tersebut. Jalan yang selumnya tertup rapat sudah dibuka namun hanya sedikit dan belum bisa untuk melintas sepeda motor, bahkan untuk jaln kaki saja susah. “Kami bertemu dengan pemilik tanah dan meminta agar ada solusi sehingga warga yang tertutup aksesnya bisa ada jalan keluar masuk rumah,” kata Bupati
Editor: Ahmad Antoni