Polisi Tangkap ASN Pemkab Rembang terkait Proyek Fiktif Pengadaan 1.000 Kandang Kambing
Rabu, 19 Juli 2023 - 18:52:00 WIB
REMBANG, iNews.id - Satuan Reserse Kriminal (Sat Reskrim) Polres Rembang meringkus dua orang pelaku penipuan dan penggelapan proyek fiktif pengadaan kandang kambing senilai ratusan juta rupiah. Salah satu pelaku oknum aparatur sipil negara (ASN) yang merupakan pejabat di Pemkab Rembang, EA.
Sedangkan satu orang temannya, ZI, merupakan warga Kecamatan/Kabupaten Rembang. Kedua pelaku berhasil diamankan setelah korbannya melapor ke Polres Rembang.
Korban merasa ditipu oleh kedua pelaku dalam proyek fiktif pengadaan 1.000 kandang kambing dengan kerugian sebesar Rp190 juta.
Editor: Ahmad Antoni