Sempat Terpuruk akibat Pandemi, Usaha Sirop Daun Kersen di Kendal Kini Banjir Pesanan
KENDAL, iNews.id - Pandemi Covid-19 berdampak besar terhadap usaha produksi sirop daun kersen (Daker) di Jalan Rejotaruno nomor 13 Tamanrejo, Limbangan, Kabupaten Kendal. Salah satunya usaha milik Kami Hartati.
Pemilik usaha Haryo Industri itu sempat terpuruk akibat terpaan pandemi Covid-10. Namun, usahanya kini mulai bangkit. Hartati mengatakan, saat pandemi Covid-19, usahanya bisa dikatakan hidup segan mati tak mau.
"Omzet penjualan meningkat setelah mengikuti Lapak Ganjar. Program itu sangat bermanfaat bagi pelaku UMKM," kata pengusaha yang juga berprofesi sebagai guru tersebut, Minggu (15/1/2023).
Dia mengatakan, selain peningkatan omzet, sirop produksinya juga makin dikenal pasar. Selain itu, ia menerima pesanan dari berbagai daerah. Mulai dari DKI Jakarta, Bandung, hingga Jawa Timur.
"Dari luar daerah, pesanan paling banyak dari Jakarta dan Bandung. Justru di Jawa Tengah ini kurang, padahal kita produksi di Jateng tapi belum begitu memasyarakat. Semoga pasar terus berkembang," ujarnya.
Editor: Ahmad Antoni