Sumur Kering akibat Kemarau, Warga Bojong Cilacap Cari Mata Air di Tengah Persawahan
Minggu, 25 Juni 2023 - 08:10:00 WIB
Selama ini warga mengandalkan bantuan air bersih dari pemerintah. Namun bantuan air bersih tidak datang setiap hari, sehingga mata air ini menjadi satu satunya tumpuan warga untuk mendapatkan air bersih.
“Air bersih yang didapat dari mata air ini akan digunakan untuk memasak dan minum,” ujar Lasim, warga terdampak krisis air bersih, Minggu (25/6).
Warga berharap pemerintah lebih sering mengirimkan bantuan air bersih yang saat ini menjadi barang langka di wilayah ini.
Sementara data dari BPBD Cilacap menyebutkan, sebanyak 105 desa di 20 kecamatan mengalami krisis air bersih akibat musim kemarau.
Editor: Ahmad Antoni