Tanggulangi Hama Tikus, Petani di Sragen Pasang Rumah Burung Hantu
Rumah burung hantu diperlukan sebagai tempat tinggal, bertelur, membesarkan anak, mengintai tikus dan menghindari penembak burung.
Camat Sambungmacan, David Supriyadi mengatakan, pemasangan Rubuha di Desa Toyogo di awal tahun sudah menunjukkan hasil yang signifikan. Saat ini sudah tidak ada yang memasangan jebakan tikus di malam hari.
Burung hantu jenis Tyto Alba adalah hewan yang setia dengan pasangan dan tempat tinggalnya. Burung jenis ini tidak bisa membuat sarang sendiri. Mereka biasanya bersarang di lubang pohon besar atau rumah kosong yang jauh dari lokasi persawahan.
“Agar bersarang di dekat persawahan, maka dibuatkan sarang sederhana dari bambu dan kotak kayu bekas di tengah sawah yang dikenal Rubuha,” katanya.
Editor: Ary Wahyu Wibowo