get app
inews
Aa Text
Read Next : KRL Bandung Raya Beroperasi 2027, Elektrifikasi Jalur Padalarang-Cicalengka Digenjot

Terminal Tirtonadi Solo Jadi Titik Droping Mudik Gratis Sejumlah Provinsi

Sabtu, 01 April 2023 - 13:30:00 WIB
Terminal Tirtonadi Solo Jadi Titik Droping Mudik Gratis Sejumlah Provinsi
Terminal Tirtonadi Solo yang menjadi lokasi mudik gratis dari sejumlah provinsi. Foto: MNC Portal/R August.

SOLO, iNews.id Terminal Tirtonadi Solo akan menjadi salah satu lokasi droping program mudik gratis dari sejumlah provinsi. Jumlah bus peserta mudik gratis masih fluktuatif karena pendaftaran tengah berlangsung. 

Koordinator Satuan Pelayanan (Korsatpel) Terminal Tipe A Tirtonadi, Bandiyono mengatakan, mudik gratis antara lain dari Sumatera Selatan, Provinsi DKI Jakarta, Provinsi Jabar, dan Provinsi Banten.

Beberapa provinsi yang menyelenggarakan mudik gratis telah menyatakan akan menggunakan Terminal Tirtonadi sebagai lokasi droping pemudik. 

"Selain itu, ada juga mudik gratis CSR dari perusahaan dan program Kemenhub. Saat ini kami masih terus mengintensifkan komunikasi dengan pihak penyelenggara,” kata Bandiyono, Sabtu (1/4/2023).

Sejauh ini, jumlah bus peserta mudik gratis masih fluktuatif karena sejumlah provinsi tengah melakukan pendaftaran.

"Yang sudah pasti baru Provinsi DKI Jakarta menggunakan 35 bus dan 2 truk pengangkut sepeda motor untuk arus mudik. Sedangkan arus balik akan menggunakan 30 bus dan 2 truk," katanya.

Editor: Ary Wahyu Wibowo

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut