Tinggalkan Solo, Jokowi ke Lokasi Pengumuman Capres PDIP di Istana Batu Tulis?
Jumat, 21 April 2023 - 11:27:00 WIB
Informasi terkini, Ganjar Pranowo yang disebut-sebut akan diumumkan sebagai capres PDIP juga telah bertolak ke Jakarta. Gubernur Jawa Tengah itu kabarnya telah berangkat ke Jakarta sejak Kamis (20/4/2023).
Terkait pengumuman capres PDIP ini, Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto mengatakan akan diumumkan pada momen yang tepat. Hasto mengatakan, semua kader harus siap.
"Momentum yang tepat itu bisa kapan saja, yang tentu saja keputusan akan diambil setelah diiringi dengan berbagai pertimbangan," kata Hasto dalam keterangan tertulis.
Editor: Reza Yunanto