Skor imbang tersebut bertahan hingga babak pertama usai. Masuk babak kedua, PSIS mampu menguasai pertandingan sekitar 10 menit di awal babak dan Madura United mencoba keluar dari tekanan dengan sesekali melakukan serangan balik.
Banding PSIS Semarang Dikabulkan, Yoyok Sukawi: Alhamdulillah Berkah bagi Semua
PSIS mampu menambah keunggulan pada menit ke-72 melalui penalti Gali Freitas. Namun, keunggulan tuan rumah tersebut tidak bertahan lama karena pada menit ke-77 Madura United mampu menyamakan kedudukan melalui gol dari Dalberto memanfaatkan tendangan pojok. Skor imbang 2-2 bertahan hingga pertandingan berakhir.
Pelatih PSIS Gilbert Agius mengaku kecewa dengan hasil imbang tersebut karena PSIS memiliki sejumlah peluang bagus dan dua gol yang dihasilkan Madura pada pertandingan. "Kami ambil sisi positifnya, PSIS mampu bertahan di empat besar di penghujung 2023 ini," ujarnya.
Buntut Kericuhan PSIS Vs PSS, Polisi Tetapkan 1 Suporter Semarang Tersangka Perusakan Bus
Sementara Pelatih Madura United Mauricio De Souza bersyukur anak asuhnya mampu mencuri satu poin dalam laga sulit di kandang PSIS. Menurutnya, pertandingan kedua tim, kata dia, berjalan seimbang dengan ada beberapa kesulitan yang dihadapi oleh pemain.
Atas hasil imbang Madura United, PSIS masih bertahan di peringkat 4 klasemen sementara Liga 1 Indonesia dengan mengoleksi 38 poin dari 22 pertandingan.
Editor: Ahmad Antoni