get app
inews
Aa Text
Read Next : Kemendikdasmen Harap Konferensi Internasional LKLB Perkuat Toleransi dan Jaringan Pendidikan

UISPP di UKSW, Ratusan Peneliti 39 Negara Telusuri Jejak Peradaban Nusantara

Senin, 10 November 2025 - 18:30:00 WIB
UISPP di UKSW, Ratusan Peneliti 39 Negara Telusuri Jejak Peradaban Nusantara
Menteri Kebudayaan, Fadli Zon membuka konferensi internasional UISPP di UKSW yang diikuti 39 peneliti luar negeri. (Foto: iNews)

SALATIGA, iNews.id – Universitas Kristen Satya Wacana (UKSW) Kota Salatiga, Jawa Tengah, menjadi tuan rumah pembukaan konferensi dunia bergengsi, International Union of Prehistoric and Protohistory Sciences (UISPP). Acara ini diikuti oleh ratusan peneliti dari 39 negara di dunia dan akan berlangsung di tiga lokasi penting di Indonesia: Yogyakarta, Sangiran, dan Salatiga.

UISPP adalah pertemuan lintas disiplin ilmu yang melibatkan arkeologi, antropologi, geologi, biologi, sejarah, ilmu lingkungan, hingga teknologi modern.

Selama sepekan ke depan, para peneliti akan membahas jejak peradaban masa lalu, warisan budaya, dan kaitannya dengan tantangan modern. Konferensi ini bertujuan menjembatani kesenjangan antara sains, warisan budaya, dan pembangunan.

Rektor UKSW Salatiga, Prof Intiyas Utami menegaskan bahwa penyelenggaraan ini merupakan kesempatan untuk menunjukkan kepada dunia bahwa pusat peradaban juga ada di Nusantara.

"Dari Kota Salatiga juga menjadi kota tertua di Indonesia, dan di kampus UKSW juga ada peninggalan sejarah, dengan ditemukannya Lembu Nandini," ujar Rektor, menyoroti kekayaan sejarah lokal.

Kegiatan di UKSW ini dimotori oleh Fakultas Interdisiplin dan Fakultas Ilmu Kesehatan, bekerja sama dengan Museum Sangiran dan Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN).

Editor: Kastolani Marzuki

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut