get app
inews
Aa Text
Read Next : Pakai Toga, 1.000 Warga Miskin di Pemalang Diwisuda Naik Kelas dari Penerima Bansos

Uji Coba Pembelajaran Tatap Muka di Pemalang Dihentikan

Senin, 22 Maret 2021 - 13:11:00 WIB
Uji Coba Pembelajaran Tatap Muka di Pemalang Dihentikan
Suasana ruang kelas yang kosong setelah uji coba pembelajaran tatap muka dihentikan di Pemalang. Foto: iNews/Suryono Sukarno.

PEMALANG, iNews.id – Uji coba pembelajaran tatap muka di Kabupaten Pemalang dihentikan, Senin (22/3/2021). Pembelajaran kembali digelar secara daring menyusul terbitnya surat edaran dari Dinas Pendidikan setempat.

Sejumlah sekolah yang semula telah menggelar uji coba pembelajaran tatap muka di tengah pandemi Covid-19, suasananya kembali sepi. Ruang kelas kosong karena siswa kembali belajar secara online. 

Seperti di SMP Negeri 2 Ulujami, Kabupaten Pemalang. Kegiatan belajar mengajar secara langsung yang dimulai Kamis (18/3/2021) lalu, kini kembali berhenti. Sejumlah guru terlihat di kantor mengerjakan tugas dan membuat pembelajaran secara daring. Tidak disebutkan secara detail alasan dihentikannya kegiatan uji coba pembelajaran tatap muka. 

“Hanya diberitahu bahwa akan ditinjau ulang,” kata Kepala SMPN 2 Ulujami, Jamal Abdul Aziz. 

Editor: Ary Wahyu Wibowo

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut