BLORA, iNews.id - Sebanyak 12 pegawai Badan Pertanahan Nasional (BPN) di Kabupaten Blora terpapar Covid-19. Mereka menjalani isolasi mandiri, dan sebagian pegawai bekerja dari rumah atau work from home (WFH).
Kasi Penetapan Hak dan Pendaftaran (PHP) BPN Blora, Tunggal membenarkan adanya pegawai yang positif Covid-19. Meski demikian, ia menyebut pelayanan tetap buka seperti biasa.
“Kemarin setelah ada swab PCR rutin yang dilakukan BPN, 12 pegawai terpapar Covid-19. Mereka isolasi mandiri di rumah, saya sendiri WFH," kata Tunggal melalui sambungan telepon, Sabtu (19/6/2021).
Dia menegaskan, kabar mengenai BPN Blora lockdown tidak benar.Untuk pelayanan masih tetap buka seperti biasa.
Editor : Ary Wahyu Wibowo
Artikel Terkait