Petugas melakukan penggalian lubang tempat dikuburnya jasad korban dukun Tohari di lahan perkebuhan Banjarnegara. (IST)

"Dari informasi ini kami mencoba melakukan komunikasi dengan redaksi berita yang menayangkan," ujarnya.

Dia mengatakan, saat itu keluarganya pamit akan ke wilayah Jawa bersama istrinya untuk bertemu Mbah Slamet pada tahun 2021.

Namun sejak kejadian tersebut pasangan suami istri ini tak kunjung pulang, bahkan alat komunikasi juga sudah tidak bisa, bahkan keduanya juga tidak pernah menghubungi anaknya.

"Keluarga ini masih bingung untuk memastikan apakah benar pasangan suami istri yang menjadi korban adalah keluarga kami atau bukan, sebab kami saat ini berada di Lampung," ujarnya.

Seperti diberitakan, jajaran Satreskrim Polres Banjarnegara berhasil mengungkap kasus pembunuhan sadis berkedok penggandaan uang yang dilakukan oleh Tohari alias Slamet.

Tidak hanya itu dari hasil pengembangan, jumlah korban dari aksi keji tersebut mencapai 12 orang, di mana dari jumlah tersebut terdapat pasangan suami istri asal Lampung.


Editor : Ahmad Antoni

Sebelumnya
Halaman :
1 2

BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network