get app
inews
Aa Text
Read Next : 3 Jalur Alternatif ke Desa Ketoyan Boyolali, Tempat KKN Jokowi saat Kuliah

6 Korban Tenggelam di Waduk Kedung Ombo, 1 Orang Diketahui Identitasnya

Sabtu, 15 Mei 2021 - 21:22:00 WIB
6 Korban Tenggelam di Waduk Kedung Ombo, 1 Orang Diketahui Identitasnya
Tim SAR gabungan saat melakukan pencarian korban tenggelam di Waduk Kedung Ombo, Boyolali, Sabtu (15/5/2021). Foto: Ist.

BOYOLALI, iNews.id – Sebanyak 6 korban tenggelam di Waduk Kedung Ombo, Boyolali berhasil ditemukan dalam kondisi meninggal dunia, Sabtu (15/5/2021). Salah satu korban di antaranya diketahui bernama Tituk Mulyani (36) warga Dusun Mendalan, Desa Mojoagung, Kecamatan Karanganyung, Kabupaten Grobogan. 

Dari data yang dihimpun di lokasi kejadian, tiga korban ditemukan sekitar pukul 17.30 WIB, terdiri dari dua anak dan satu dewasa. Ketiga korban selanjutnya dibawa ke RSUD Gemolong. Kemudian sekitar pukul 18.00 WIB ditemukan satu korban, yakni seorang anak perempuan.

Selanjutnya sekitar pukul 18.34 WIB satu korban kembali ditemukan, yakni seorang perempuan dewasa. Sekitar pukul 18.36 WIB kembali ditemukan satu korban, yakni perempuan dewasa. Dari 6 korban yang ditemukan, baru satu orang yang telah diketahui identitasnya. Yakni Tituk Mulyani (36) warga Dusun Mendalan, Desa Mojoagung, Kecamatan Karanganyung, Kabupaten Grobogan. 

Para korban selanjutnya dibawa ke Rumah Sakit Waras Wiris Simo, Boyolali. Dengan ditemukannya 6 korban dalam kondisi meninggal dunia, kini tersisa 3 korban lainnya yang belum ditemukan. 

Editor: Ary Wahyu Wibowo

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut