get app
inews
Aa Text
Read Next : Pria Bakar Penginapan di Oi Wobo NTB Ditangkap, Polisi Dalami Motif Pelaku

Kasus Pembakaran Santri di Rembang, Polisi Tunggu Kondisi Korban Membaik

Senin, 03 Oktober 2022 - 17:15:00 WIB
Kasus Pembakaran Santri di Rembang, Polisi Tunggu Kondisi Korban Membaik
Tersangka MIF saat menjalani rekonstruksi kasus pembakaran seorang santri ponpes di Kecamatan Sarang, Kabupaten Rembang. Foto: Musyafa Musa.

REMBANG, iNews.idPolres Rembang masih menunggu keterangan santri salah satu pondok pesantren (ponpes) di Sarang yang menjadi korban pembakaran seorang santri lainnya. Korban saat ini masih menjalani perawatan intensif di Rumah Sakit (RS) Surabaya.

"Berkas kasus pembakaran santri memang belum dilimpahkan karena masih menunggu keterangan dari korban. Sampai sekarang masih dirawat di ruang ICU (intensive care unit)," kata Kasat Reskrim Polres Rembang AKP Heri Dwi Utomo, Senin (3/10/2022). 

Ia mengungkapkan, keterangan korban untuk melakukan pengecekan terhadap keterangan pelaku apakah ada sinkronisasi atau tidak. Dalam hal ini, korban belum bisa dimintai keterangannya karena menunggu kesehatannya pulih.

Penyebab pelaku berinisial MIF (20), santri asal Kecamatan Jatirogo, Kabupaten Tuban, melakukan pembakaran terhadap korbannya berinisial AM (21) santri asal Kecamatan Jenu, Kabupaten Tuban, diduga karena permasalahan yang berantai. Peristiwa terjadi pertengahan Agustus 2022

Kejadian di salah satu ponpes di Kecamatan Sarang, Rembang, berawal pada akhir pekan sebelum kejadian, pelaku yang merupakan keamanan pondok melakukan patroli meminta ponsel santri di setiap kamar.

Editor: Ary Wahyu Wibowo

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut