get app
inews
Aa Text
Read Next : Yopi Balingga Diserahkan ke Kejari Jayapura, Kurir Amunisi ke KKB Nduga 

Mencari Ibu di Lokasi Bentrokan, Tangis Bocah Ini Pecah dalam Pelukan Anggota Brimob

Rabu, 02 Februari 2022 - 08:25:00 WIB
Mencari Ibu di Lokasi Bentrokan, Tangis Bocah Ini Pecah dalam Pelukan Anggota Brimob
Anggota Brimob menenangkan bocah yang menangis mencari ibunya yang telah meninggal dalam bentrokan maut di Sorong. (iNews/Andrew Chanry)

SORONG, iNews.id – Ada pemandangan memilukan saat keluarga korban mendatangi lokasi kejadian bentrokan maut di gedung Club Malam, Double O Kota Sorong Papua. Seorang anak salah satu keluarga korban bentrokan tak kuasa menahan tangis.

Bocah 10 tahun itu datang di lokasi bentrokan maut dengan didampingi orang tua dan bibinya. Sang anak tampak berlinang air mata mencari ibundanya yang telah tiada. 

Bocah itu tak dapat menahan tangisnya saat keluarga mengambil barang-barang sisa milik korban. Seorang anggota Brimob Den B Sorong terpaksa memeluk anak berusia 10 tahun tersebut untuk menenangkannya. 

Putra dari almarhumah, Afiffah Mahesa Nuraini, karyawan club malam ini datang dari Bandung bersama kerabat almarhum. Mereka menyempatkan datang ke tempat kejadian perkara (TKP) untuk melihat tempat kerja mamanya.

Dari pantauan MNC Portal,  mereka masuk membersihkan kamar mama nya dan mengambil barang barang properti milik mamanya yang masih tersisa yang berada di mess karyawan club malam.

Dia selalu menangis dan menyebut mamanya. Putra korban dengan terisak tangis seraya memanggil mamanya dan menagih janji kalo mamanya mau ambilkan raport sekolahnya. 

Editor: Ahmad Antoni

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut