get app
inews
Aa Text
Read Next : Pembunuh Guru SD yang Nyambi Driver Taksi Online di Brebes Ditangkap, Warga asal Tegal

Puluhan Buruh dan Calon Karyawan Pabrik Garmen Terbesar di Brebes Terpapar Covid-19

Senin, 21 Juni 2021 - 17:48:00 WIB
Puluhan Buruh dan Calon Karyawan Pabrik Garmen Terbesar di Brebes Terpapar Covid-19
Suasana depan gerbang pintu masuk pabrik garmen di Desa Desa Cimohong, Kecamatan Bulakamba, Brebes, Senin (21/6/2021). (iNews/Yunibar)

BREBES, iNews.id - Sebanyak 51 buruh dan calon karyawan sebuah pabrik garmen terbesar di Kabupaten Brebes, Jawa Tengah, terpapar Covid-19. Kasus tersebut diketahui saat pemeriksaan kesehatan perpanjangan kontrak dan penerimaan calon karyawan.

Kepala Disperinaker Kabupaten Brebes Warsito Eko Putra mengatakan, dari jumlah tersebut 26 orang merupakan calon karyawan. Sedangkan 25 orang merupakan buruh lama yang akan diperpanjang masa kontraknya.

Pihak perusahaan kemudian melakukan rapid antigen ulang kepada 11 dari 25 orang yang akan diperpanjang kontraknya. Hasilnya 4 orang kembali dinyatakan positif.

Sementara 14 sisanya yang tidak mengikuti rapid tes antigen ulang masih menjalani isolasi mandiri. Sehingga jumlah pekerja lama yang positif tersisa 18 orang.

Editor: Ahmad Antoni

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut