Resmi Dilantik, Hevearita Gunaryanti Rahayu jadi Perempuan Pertama Jabat Wali Kota Semarang

 Resmi Dilantik, Hevearita Gunaryanti Rahayu jadi Perempuan Pertama Jabat Wali Kota Semarang
Gubernur Jateng Ganjar Pranowo saat melantik Hevearita Gunaryanti Rahayu sebagai Wali Kota Semarang periode 2021-2026. (Ist)

Ganjar mengatakan di antara mereka mempunyai terobosan untuk percepatan pembangunan di wilayahnya. Ganjar bercerita itu seperti tulisan Bung Karno dalam bukunya “Sarinah” dan tokoh Kunthi dalam Mahabarata. “Sosok yang berjuang untuk rakyatnya,” lanjut Ganjar. 

Ketika itu, di hadapan Ganjar hadir berbagai tokoh. Mulai dari Presiden Indonesia ke-5 Megawati Sukarnoputri sekaligus Ketua Umum PDIP, Ketua Komisi 3 DPR RI Bambang Wuryanto alias Bambang Pacul yang juga politisi PDIP penjabat Ketua PDIP DPP Jateng, Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto, anggota DPR RI Agustina Wilujeng.

Kemudian Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPA) Gusti Ayu Bintang Darmavati sekaligus Ketua Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah (LKPP) Hendrar Prihadi yang merupakan penjabat Wali Kota Semarang sebelum ditunjuk Jokowi jadi Ketua LKPP

Editor : Ahmad Antoni

Follow Berita iNewsJateng di Google News

Bagikan Artikel:

Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews.id tidak terlibat dalam materi konten ini.