get app
inews
Aa Text
Read Next : Banjir di Semarang Mulai Surut, Hujan Kembali Turun Ancam Pantura

Sungai Lusi Meluap, Banjir Rendam Sejumlah Desa di Grobogan

Jumat, 02 Desember 2022 - 19:32:00 WIB
Sungai Lusi Meluap, Banjir Rendam Sejumlah Desa di Grobogan
Banjir yang terjadi di Kabupaten Grobogan akibat luapan air Sungai Lusi, Jumat (2/12/2022). Foto: ANTARA/Akhmad Nazaruddin Lathif.

GROBOGAN, iNews.id - Sejumlah desa di Kabupaten Grobogan terendam banjir akibat luapan Sungai Lusi. Air sungai meluap menyusul tingginya curah hujan yang mengakibatkan sejumlah rumah terdampak. 

“Banjir terjadi di beberapa desa yang tersebar di sejumlah kecamatan, seperti Kecamatan Tawangharjo, Kecamatan Purwodadi dan Kecamatan Grobogan,” kata Kasi Kedaruratan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Grobogan Masrikan, Jumat (2/12/2022). 

Jumlah desa yang terdampak banjir, untuk sementara ada enam desa, yakni di Kecamatan Purwodadi ada tiga desa, yakni Desa Kedungrejo, Karanganyar dan Desa Nglobar.

Sedangkan di Kecamatan Tawangharjo ada dua desa, yakni Desa Jono dan Desa Mayahan serta di Kecamatan Grobogan hanya terjadi di Desa Rejosari.

Ketinggian banjir masing-masing desa berbeda-beda karena ada yang mencapai 70 sentimeter untuk di pemukiman, sedangkan di areal persawahan bisa mencapai 1,5 meter.

Editor: Ary Wahyu Wibowo

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut