PEKALONGAN, iNews.id - Motif sarung batik Pakem Kaumanan diluncurkan untuk menambah khazanah motif batik khas di Kota Pekalongan. Motif ini mewakili etnis yang ada, yaitu Jawa, Arab, dan Tionghoa.
Wali Kota Pekalongan Afzan Arslan Djunaid berharap peluncuran motif sarung batik Pakem Kauman menjadi berkah bagi pemerintah daerah dan masyarakat Pekalongan.
Dia mengapresiasi para pegiat Kampung Batik Kauman yang menggagas perancangan motif sarung batik Pakem Kaumanan.
"Tantangan ke depannya adalah para pegiat juga harus mampu lagi menciptakan motif batik Kaumanan baru," kata Afzan Arslan, Senin (4/10/2021).
Dirinya meminta gagasan maupun ide para pegiat batik Kauman jangan sampai berhenti di sini, agar motif batik di daerah makin lebih kaya.
Editor : Ary Wahyu Wibowo
Artikel Terkait