Aparat Keamanan Jaga Ketat Laga Persis Solo Vs PSIS Semarang di Stadion Manahan
Terkait kesiapan pengamanan, Polresta Solo telah menggelar rapat bersama perwakilan manajemen dan panpel pertandingan.
Wakapolresta Solo AKBP Gatot Yulianto mengatakan, sebanyak 900 personel gabungan TNI Polri didukung backup Brimob Polda Jateng siap mengamankan laga tersebut.
“Suporter PSIS Semarang bisa datang menyaksikan di Stadion Manahan, tetapi sesuai kuota yang telah disepakati dengan panpel pertandingan,” kata Gatot.
“Pengamanan ketat masuk ke stadion tetap kami berlakukan kepada suporter tuan rumah maupun tim tamu,” tuturnya.
Gatot menjelaskan, suporter tim tamu akan dimasukkan melalui gate 1 dengan penempatan parkir di pintu masuk Plaza Manahan, ke kiri diarahkan untuk parkir kendaraan.
“Jika terjadi penumpukan, kami sudah siapkan antisipasi untuk membuka gerbang pintu masuk di pintu barat. Penempatan parkir suporter PSIS kami pisahkan dengan suporter Persis Solo,” ujar Wakapolresta.
Editor: Ary Wahyu Wibowo