get app
inews
Aa Text
Read Next : Oknum Polisi Mabuk Aniaya Warga Disabilitas hingga Tewas di Ende

Kisah Indriyani Setyaningrum, Penyandang Disabilitas Pertama yang Direkrut Polres Jepara

Senin, 18 September 2023 - 17:21:00 WIB
Kisah Indriyani Setyaningrum, Penyandang Disabilitas Pertama yang Direkrut Polres Jepara
Kapolres Jepara AKBP Wahyu Nugroho Setyawan dan Indriyani Setyaningrum penyandang disabilitas yang direkrut untuk bekerja di Polres Jepara. (Dok Polres Jepara)

Indri yang merupakan warga Desa Ngeling RT 02 RW 06, Kecamatan Pecangaan, Kabupaten Jepara, mengaku senang dan bangga bisa menjadi bagian dari kepolisian.

“Sangat senang dan bersukur bisa mendapatkan pekerjaan. Terlebih lagi bekerja di lingkungan Polres Jepara dan saya juga mengucapkan terima kasih kepada Pak Kapolres yang telah merekrutnya sebagai PHL untuk operator. Saya akan bekerja sebaik dan semaksimal mungkin sesuai kemampuan,” ujarnya.

Lebih lanjut dia menjelaskan, “Tugas saya sebagai operator call center 110. Masyarakat yang akan menghubungi call center 110 akan saya layani baik pengaduan, laporan dan bertanya soal Polres Jepara akan saya terima," katanya.

Terpisah, Kasubsipenmas Sihumas Polres Jepara Ipda Basirun mengatakan, terkait perekrutan penyandang disabilitas untuk bekerja di Polres Jepara.

"Perekrutan itu merupakan salah satu upaya peningkatan akses pada ketersediaan lapangan kerja di lingkungan Polri bagi penyandang disabilitas," ujar Ipda Basirun.

Lebih lanjut dia mengatakan hal ini juga sejalan dengan salah satu Program Prioritas Kapolri Jenderal (Pol) Listyo Sigit Prabowo di bidang sumber daya manusia sebagai wujud nyata Polri dalam memberikan kesempatan kepada siapa pun. Termasuk penyandang disabilitas, untuk berkontribusi lebih nyata kepada negara.

“Polres Jepara mengakomodir kelompok berkebutuhan khusus dengan memberikan kesempatan untuk bekerja di Mapolres Jepara sesuai dengan kebutuhan yang ada,” katanya.

Nantinya, kata dia, Indri akan bekerja pada bagian operator call center Polres Jepara. Hal ini sesuai dengan kemampuannya dalam berkomunikasi dengan baik, sehingga dapat menunjang pekerjaan yang akan digelutinya mulai bulan September ini.

“Harapannya semoga Mbak Indri atau Mbak Is bisa segera menyesuaikan diri serta dapat memberikan dampak positif bagi Polres Jepara,” tuturnya.

Dia berharap, keberadaan penyandang disabilitas dapat membawa dampak positif bagi Polres Jepara serta bisa menjadi pemicu semangat bagi personel yang lain untuk lebih semangat dalam bekerja.
 
 

Editor: Ahmad Antoni

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut