Momen Haru Perpisahan Kader dan Tim Penggerak PKK Jateng dengan Atikoh Ganjar

“Kami sangat bangga, karena Jawa Tengah selalu jadi indikator keberhasilan tingkat nasional. Sampai kita pernah tidak diperbolehkan beberapa kali mengikuti lomba karena menang terus,” ujarnya.
Usai temu kader itu, Atikoh kemudian mengikuti rapat pleno. Dalam rapat tersebut, suasana haru makin menjadi usai Wakil Ketua 1 Nawal Arafah Taj Yasin menyampaikan apresiasi kepada Atikoh.
“Saya mendampingi Ibu selama lima tahun, terima kasih sekali karena selalu menjadi inspirasi dan membimbing saya dengan sabar,” ujar istri Wagub Jateng itu.
Senada juga disampaikan Sekertaris TP PKK Jateng Emma Rachmawati. Menurutnya, selama ini Atikoh sangat aktif dalam memberikan arahan khususnya kepada TP PKK Jateng hingga meraih banyak prestasi.
“Saya sepuluh tahun bersama Ibu, terima kasih atas arahannya selama ini. Kalau ada kurang mohon maaf, doa kami semua untuk ibu,” ujarnya tak mampu menahan air mata.
Termasuk juga para anggota PKK lainnya. Tampak mereka mengusap air mata dan hanyut dalam suasana haru. Usai acara, sambil meladeni permintaan foto mereka satu persatu menyampaikan apresiasi kepada Atikoh. “Ibu terima kasih ya, semoga sukses terus,” kata para anggota PKK Jateng.
Dalam kesempatan itu, Atikoh berharap PKK Jateng semakin maju meski berganti kepemimpinan. Atikoh berpesan siapapun nanti yang melanjutkan, TP PKK Jateng tetap solid bergerak untuk memberdayakan masyarakat. Khususnya mensukseskan target Pemerintah Indonesia pada persoalan stunting.
“Kalau kita bicara masalah pencegahan stunting itu, alhamdulillah kalau di Jawa Tengah sih insyaAllah seluruh lini sudah bergerak sampai tingkat dasawisma,” ujarnya.
Editor: Ahmad Antoni